Senin, 18 Mei 2015

Cara Mengatasi Penyakit Malas

- 0 comments
Cara Mengatasi Penyakit Malas, mungkin beberapa orang bertanya kenapa malas bisa termasuk penyakit. Dalam dunia kesehatan penyakit itu bisa menyerang tubuh serta pikiran atau psikologis seseorang, dimana sebenarnya penyakit psikologis tidaknya sedikit jumlahnya tapi lebih jarang dibahas dan dipermasalahkan oleh khalayak ramai. Penyakit psikologis sebenarnya rada susah untuk dilihat oleh orang awam, namun dalam kasus yang berat beberapa orang sangat diharuskan untuk bertemu terapis psikologis untuk diobati.



Penyakit malas mungkin terdengar tidak berbahaya bagi kita berbeda dengan penyakit yang menyerang psikologis seseorang seperti stress, psikopat, dan masih banyak lagi penyakit psikologis yang tidak terlihat dari luar namun sangat berbahaya jika dibiarkan terus menerus. Kemalasan mungkin tidak menyebabkan kerugian bagi orang disekitar kita, dan bukan berarti kita tidak perlu mengikisnya sedikit demi sedikit.

Orang yang malas cenderung akan diam dimana dia berada sekarang dan tidak ingin melakukan sesuatu apapun yang melelahkan atau apapun kegiatan yang diumpankan ke orang yang malas ini. Secara kasarnya orang yang malas itu seperti seseorang yang mengalami kelumpuhan pada semangatnya. Layaknya seseorang yang lumpuh, seseorang yang memiliki kemalasan berlebih bisa jadi tidak bisa menggerakkan kakinya juga untuk melangkah karena malasnya untuk melakukan itu. Orang yang lumpuh yang memiliki semangat yang kuat akan berusaha untuk selalu bergerak walau dengan kekurangannya untuk menggerakkan bagian tubuhnya sendiri,  berbeda dengan orang malas yang cenderung ingin tetap diam saja di tempat dan tidak melakukan kegiatan apapun.

Mungkin kemalasan tidak akan menyakiti siapapun disekitar kita, namun pada kasus tertentu rasa malas yang berlebihan bisa mengakibatkan rasa penyesalan pada diri sendiri. Misalnya jika kita terlalu banyak membuang masa muda kita dengan tidur-tiduran terus dan tidak ingin melakukan kegiatan berguna, akan mengalami ketinggalan yang parah dari segi ketrampilan serta pengalaman dari orang lain yang seumuran. Rasa malah inipun tidak akan bisa terpuaskan walau kita bermalas-malasan seharian penuh, tidak akan ada waktu yang cukup untuk menghabiskan rasa malas yang kita miliki layaknya jurang yang tak berhujung.

Maka dari itu sebagai pemuda maupun pemudi indonesia yang ingin selalu maju, kita harus secara aktif memberantas yang namanya kemalasan dalam diri masing-masing. Mungkin saja orang didekat kita bisa menyemangati kita secara rutin, namun perubahan selalu ada pada diri sendiri. Keinginan menghilangkan rasa malas tidak bisa diberikan oleh orang laing kepada kita, namun harus kita dapatkan sendiri dan usahakan untuk mengurangi rasa malas pada diri kita sendiri demi menikmati waktu hidup yang kita miliki ini.

Berikut beberapa tips yang bisa dilakukan sehari-hari untuk mengikis rasa malas yang sering kali menyerang kita saat santai :

 1. Selalu awali hari dengan memompakan semangat saat bangun tidur. ini akan sangat membantu memberikan energi positif saat kita menjalankan rutinitas sehari-hari.
 2. Biasakan bangun pagi seketika setelah alarm berbunyi, sering kali kita secara tidak sadar sehabis mematikan alarm cenderung tetap pada posisi tidur dan disini rasa malas untuk segera bangun akan sangat terasa sekali gejolaknya. Jadi sehabis bangun tidur harus dipaksakan sedikit agar langsung bangun dan segera bersiap-siap untuk mengerjakan rutinitas.
 3. Mandilah segera setelah bangun tidur, atau paling tidak membasuh muka sesaat setelah bangun tidur jika tidak mempunyai waktu lebih saat itu. Mandi sesaat setelah bangun tidur akan memberikan kesegaran ekstra di pagi hari, ini akan membantu mengusir rasa kantuk berlebih yang bisa mengakibatkan rasa malas meningkat pula.
4. Jangan pernah menunda segala kerjaan yang bisa kita selesaikan saat ini juga, menunda tidak akan membantu apapun. Ingatlah selalu jika kita menunda kerjaan, kita juga akan harus menyelesaikan pekerjaan itu sendiri dengan bobot yang lebih banyak dari seharusnya karena ada tugas yang sempat kita tunda.
 5. Ingat berolah raga, mungkin ini hal yang sepele, namun berolah raga membantu memberikan energi yang positif bagi psikologis kita dan membuat kita bersemangat menjalani pekerjaan yang ada didepan mata.
 6. Jangan pernah begadang yang berlebihan, selain tidak sehat bagi kesehatan tubuh kita, ternyata begadang juga membuat semangat kita dikeesokan harinya menjadi drop secara drastis.
 7. Jika rutinitas yang kita lakukan sangat melelahkan, sempatkan diri untuk beristirahat sejenak. Ini akan membantu mengisi tenaga kita untuk melakukan kegiatan berikutnya.
 8. Beberapa orang mungkin tidak mampu menghilangkan rasa malasnya begitu saja, ada baiknya jika kita mengingat orang-orang yang kita sayang agar keinginan untuk selalu berjuang melawan kemalasan itu bangkit di dalam diri kita. Karena malas dan kesuksesan tidak pernah sejalan, jadi jika ingin sukses dikemudian hari untuk membahagiakan orang yang kita sayangi ingatlah untuk menjauh dari kemalasan.

Ingatlah mungkin kita tidak sehebat orang lain walau telah berusaha sekuat tenaga, namun setidaknya kita sudah berusaha dan harus terus berusaha untuk mengejar kesuksesan yang sudah kita targetkan dalam hidup ini. Mari menjauh dari rasa malas demi masa depan yang lebih cerah :)
[Continue reading...]

Kamis, 23 April 2015

Bahaya Make Up Bagi Si Kecil

Bahaya Make Up Bagi Si Kecil, mungkin ada beberapa orang tua yang sangat menginginkan anak kesayangannya terlihat lebih cantik dan menggunakan make up ke wajah si kecil, tetapi apakah make up berdampak pada kesehatan si kecil? Tentu sebagai orang tua menginginkan anaknya selalu tampil lebih menawan dan menarik namun juga tidak mengesampingkan bahaya dari make up itu sendiri jika digunakan ke wajah si kecil. Namun kurangnya pengetahuan sering kali menjadi salah satu alasan orang tua menggunakan make up ke wajah si kecil.

Bahaya Make Up Bagi Si Kecil

Bagaimana jika menggunakan make up yang tidak mengandung bahan kimia, hanya bahan organik serta bahan alami lainnya, tentu tidak akan berbahaya bukan? Sebenarnya make up, terutama yang dioleskan di kulit wajah sering kali menutupi pori-pori wajah itu sendiri. Pori-pori yang tertutup membuat sel kulit sulit bernafas dan tidak bisa membentuk sel baru dengan baik, dan tentu pori-pori wajah yang tertutup akan merangsang tumbuhnya jerawat dengan sangat cepat. Maka dari itu alangkah baiknya jika kita sebagai seseorang yang lebih mengerti bisa menghindari penggunaan make up pada wajah si kecil, agar tidak mengakibatkan efek yang buruk dikemudian hari. Paling tidak hanya diberikan olesan lipstik saja jika ingin si kecil tampil cantik saat berpesta namun tidak merusak kesehatannya di kemudian hari.

Sebenarnya bahaya make up pada orang dewasa dan bahaya make up bagi anak kecil terbilang hampir sama, namun akan jauh lebih berbahaya jika make up terlalu sering di pergunakan di wajah anak kecil, selain faktor kulit wajah yg lebih sensitif penyerapan zat kimia dari make up yang tidak didukung sel imun yang memadai bisa jadi sangat berbahaya. Itulah mengapa sebagai seseorang yang sayang pada si kecil musti berhati-hati memberikan sesuatu walau dengan niat yang baik sekalipun, karena kita tidak tau seberapa efek buruknya nanti yang diterima oleh si kecil.

Bahaya apa saja yang bisa dirasakan si kecil jika menggunakan make up :


   1. Iritasi kulit

Kulit si kecil jauh lebih sensitif dari kulit dewasa, itulah mengapa si kecil akan sangat rentan terkena iritasi kulit yang disebabkan oleh bahan kimia pada make up yang digunakan. Dalam kasus yang ringan wajah si kecil bisa terlihat memerah dan agak perih, namun pada kasus yang parah bisa membuat wajah berlubang serta tumbuhnya jerawat yang masif. Sangat disarankan mengkonsultasikan ke dokter jika terjadi iritasi pada wajah si kecil, agar tidak berakibat buruk di kemudian hari.

   2. Si kecil terlihat jauh lebih tua

Penggunaan make up pada si kecil membuat sel kulit susah bernafas karena ketutupan make up itu sendiri, hal ini sering kali membuat kulit susah membuat sel kulit baru dan kulit jadi terlihat lebih cepat mengalami penuaan. Selain makanan yang tidak sehat, Selain kulit yang susah bernafas dan mengganggu pertumbuhan kulit baru, ternyata make up yang terserap pada wajah juga berpengaruh pada hormon dalam tubuh si kecil, gejolak hormon ini bisa mempercepat penuaan dari dalam.

  3. Wajah menjadi lebih kasar serta tebal

Make up mampu merusak kelembaban wajah si kecil jika digunakan terlalu lama, hal ini juga membuat wajah si kecil yang sensitif sangat mudah menjadi kasar serta menjadi lebih bebal atau tebal. Kulit wajah yang tebal akan sangat susah menyerap nutrisi jika melakukan perawatan dengan masker alami, dan tentu ini akan mengurangi pemasukan nutrisi penting dari kesehatan wajah itu sendiri.


Dampak dari menggunakan make up yang bisa diderita oleh orang dewasa juga bisa diderita oleh anak-anak, bahkan jika jumlah penggunaannya sama banyak anak-anak akan menderita efek yang jauh lebih parah karena sistem imunnya yang tidak sebagik orang dewasa. Maka dari itu kita harus menjaga pengunaan make up bagi si kecil agar tidak merusak kesehatannya di kemudian hari.
[Continue reading...]

Bahaya Menggunakan Make Up Berlebihan

Bahaya Menggunakan Make Up Berlebihan, Dijaman seperti sekarang siapa sih yang tidak tau make up, bahkan sekarang make up tidak hanya digunakan oleh kaum wanita saja, beberapa kaum pria menggunakan make up untuk membuat wajah terlihat lebih putih serta tidak tampak berminyak. Saking inginnya mendapatkan penampilan yang terlihat lebih menarik kita sering kali berlomba-lomba belajar menggunakan make up agar mampu meningkatkan penampilan sehingga akan lebih banyak mata yang tertuju ke kita nantinya. Rela meronggoh kocek yang lumayan besar untuk membeli produk make up, namun apakah make up yang kita gunakan memberikan dampak yang baik pada kesehatan kita?

Bahaya Make Up Berlebihan

Beberapa studi dilakukan untuk mempelajari dampak dari make up yang biasa kita gunakan sehari-hari, dan ternyata hasilnya sungguh mengejutkan sekali. Ternyata kandungan kimia pada make up mampu mempengaruhi kinerja hormon di tubuh kita, yang mana secara perlahan bisa berdampak buruk. Apalagi jika sampai make up yang kita gunakan mengandung merkuri, ini akan sangat merusak wajah dan berbahaya bagi kesehatan. Sudah seharusnya kita tau apa saja yang terkandung dalam make up yang kita gunakan dan apa bahayanya bagi kesehatan nantinya.

Kita harus memperhatikan produk kecantikan yang kita gunakan, dan sebaiknya kita menggunakan make up yang berbahan dasar alami serta organik agar terhindar dari dampak bahan kimia itu sendiri. Produk make up yang mengandung bahan kimia bisa dengan mudah terserap oleh pori-pori kulit kita dan tercampur dalam peredaran darah kita, yang tentu saja akan berbaya bagi kesehatan jika terlalu banyak mendapat asupan bahan kimia berbahaya. Berbeda dengan lipstik yang mana jika tertelan bisa diminimalisir kandungan berbahayanya oleh lambung. Menjaga kandungan make up yang kita gunakan akan sangat membantu mengurangi dampak yang bisa diakibatkan jika sampai terserap oleh kulit.

Beberapa dampak buruk yang bisa terjadi jika menggunakan make up secara berlebih serta mengandung zat kimia berbahaya pada kesehatan :

   1. Memiliki resiko kanker yang lebih besar

Kandungan kimia pada make up yang terserap oleh kulit wajah bisa membuat racun-racun ini terdistribusi ke seluruh tubuh melalui darah. Zat kimia ini bisa merangsang tumbuhnya sel kanker dalam tubuh lebih cepat, tentu ini akan sangat berbahaya bagi kesehatan jika terus berlanjut.

   2. Merusak kesehatan wajah

Kandungan kimia pada make up bisa membuat wajah mengalami iritasi, adanya rasa gatal yang tidak wajar. Menggunakan make up juga akan membuat pori-pori wajah kita tertutup secara disengaja. Terus apa bahayanya jika make up menutup pori-pori kulit? Pori-pori kulit yang tertutup akan sama dampaknya dengan wajah yang kotor karena debu, yang mana debu juga menutup pori-pori dan merangsang pertumbuhan jerawat pada wajah. Tentu akan menjadi masalah jika kita sangat jarang membersihkan wajah setelah menggunakan make up, karena jerawat akan sangat mudah tumbuh jika pori-pori kulit terlalu sering tertutup make up. Yang awalnya ingin tampil menarik, bisa jadi malah membuat wajah kita banyak jerawat dan tentu akan membuat kita minder nantinya, jadi selalu ingat tidak menggunakan make up terlalu lama dan membersihkannya dengan benar saat menggunakan make up.

   3. Mengakibatkan pusing serta peraradan pada hidung

Beberapa make up mengandung bahan kimia yang memberikan bau agar lebih menarik tentunya, dan dalam beberapa kasus bahan kimia yang ditambahkan tidak baik bagi kesehatan. Bahan kimia berupa wewangian ini jika terhirup bisa mengakibatkan pusing serta sakit kepala dan peradangan pada hingung. Orang yang peka akan sangat mudah merasakan pening saat menghirup harumnya make up yang digunakan, tentu ini akan berbahaya jika terlalu sering terhirup.

   4. Kulit menjadi kering

Tak hanya pada make up untuk wajah, beberapa produk kecantikan untuk kulitpun ternyata bisa membuat kulit malah menjadi kering serta membuatnya kasar. Kulit yang kering akan sangat rentan kemasukan kotoran karena tidak ada perlindungan dari kulit itu sendiri, yang mana kotoran ini bisa terserap juga kedalam tubuh melalui kulit kita.

   5. Penuaan dini pada wajah

Penggunaan make up berlebih pada wajah bisa mengakibatkan wajah menyerap terlalu banyak zat kimia yang tidak baik bagi kesehatan sel-sel kulit pada wajah. Penyerapan bahan kimia berbahaya bisa berakibat terganggunya proses pembentukan sel kulit baru yang membuat adanya beberapa tanda-tanda penuaan yang lebih cepat terlihat pada wajah, cantik tetapi terlihat lebih tua tentu tidak diinginkan oleh semua wanita.

   6. Berbahaya jika digunakan oleh anak-anak

Anak-anak yang mempunyai sistem tubuh yang lebih mudah menyerap nutrisi ini bisa sangat berbahaya jika sudah menggunakan make up. Menggunakan make up pada anak-anak akan sangat berbahaya karena wajah anak jauh lebih sensitif dan lebih rentan terkena iritasi dari make up itu sendiri.


Jika kita ingin tampil menarik tentu harus melihat efek samping dari apa yang akan kita pergunakan pada wajah, ingatlah selalu untuk mengecek kandungan produk make up yang nantinya akan kita oleskan agar tidak menyesal dikemudian hari. Karena kandungan kimia berbahaya pada make up tidak bereaksi secara cepat, namun mengendap perlahan-lahan dan merusak dari dalam tubuh secara pasti. Ingin tampil cantik tentu harus cerdas dan kritis menggunakan make up :)
[Continue reading...]

Rabu, 22 April 2015

Cara Mencuci Wajah yang Baik

Cara Mencuci Wajah yang Baik sebenarnya tidaklah susah, namun pada kenyataannya terlalu banyak mitos-mitos tentang pantangan berlebihan yang sering kali kita dengarkan disekeliling. Ini sering kali membuat seseorang yang berniat merawat wajah agar selalu tampil sehat serta terlihat cantik malah menjadi kebingungan, antara mana yang boleh dan yang sebaiknya dihindarkan dalam mencuci muka. Kesimpang siuran informasi tentang bagaimana cara mencuci wajah yang baik juga sering kali membuat seseorang mendapatkan hasil yang dinilai negatif atau tidak sesuai dengan harapannya. Tentu akan sangat merugikan sekali jika kita malah mengikuti apa kata mitos yang mana belum tentu bisa memberikan manfaat yang maksimal untuk wajah kita.
Cara Mencuci Wajah yang Baik
Lalu bagaimana sebaiknya kita merawat wajah kita agar tidak malah merusaknya? Berikut beberapa cara yang baik saat mencuci wajah :

   1. Mencuci wajah 2 - 3 kali sehari

Banyak sekali seseorang yang mencuci wajahnya jika ada minyak berlebih pada wajahnya, dan itu sering kali dilakukan terlalu banyak yang mana malah bisa merusak kesehatan wajah nantinya. Sangat disarankan hanya mencuci sebanyak 2 kali sehari, karena kandungan detergent maupun alkohol yang sering kali menjadi salah satu bahan pada sabun malah bisa membuat wajah menjadi kekurangan minyak alami dan kekeringan. Kondisi wajah yang kering malah akan membuat produksi minyak akan berlebihan untuk menjaga kelembabannya yang mana nanti membuat lingkungan untuk bertumbuhnya jerawat.

   2. Menggunakan air dingin atau panas?

Beberapa orang mengatakan pori-pori wajah bisa terbuka jika terkena air panas dan tertutup jika terkena air dingin, namun beberapa para ahli tidak setuju akan hal itu. Menggunakan air yang tergolong panas sering kali justru akan merusak wajah, membuatnya menjadi kering dan kehilangan kelembaban alami. Lalu bagaimana dengan air dingin, para ahli juga tidak menyarankan menggunakan air yang terlalu dingin karena ternyata juga membuat wajah menjadi kering dan pecah-pecah. Penggunaan air pdam langsung tidaklah sampai merusak kelembaban wajah karena tingkat kedinginan airnya tidak berlebihan. Namun air yang sangat disarankan adalah menggunakan air hangat-hangat kuku, suhu air yang terbilang mirip dengan suhu kulit wajah ini tidak akan sampai merusak kelenjar minyak pada wajah dan membuatnya kering.

   3. Perhatikan sabun wajah yang kita gunakan

Sering kali saat membeli sabun wajah yang kita perhatikan hanya merk sabunnya saja, kita tidak memperhatikan apakah sabun itu mengandung alkohol atau bahan kimia berbahaya lainnya atau tidak. Dan ternyata menggunakan sabun wajah yang mengandung alkohol serta merkuri justru akan merusak wajah secara perlahan, begitu juga dengan kandungan pewangi dan pewarna yang berlebihan pada sabun wajah. Beberapa sabun wajah juga sering kali membuat wajah kita iritasi atau bahkan mengalami alergi, sebaiknya segera ganti sabun wajah jika sampai mengalami hal tersebut.

   4. Cucilah wajah sebelum tidur

Mencuci wajah sebelum tidur akan membuat keadaan wajah kita bersih sehingga akan mempermudah sel-sel pada kulit beregenerasi, saat tidur inilah kulit akan secara aktif membentuk sel baru yang nantinya akan membuat wajah kita terlihat lebih cerah keesokan harinya.

   5. Keringkan wajah secara perlahan

Menggosokkan handuk lembut ke wajah kita setelah mencuci wajah tentu akan terasa menyenangkan dan membuat wajah kering dari air dengan sempurna. Dan ternyata pada kenyataannya menggosoknya handuk ke wajah justru bisa merusak wajah itu sendiri, saat mengeringkan wajah sangat disarankan hanya menepuk-nepukkan handuk secara perlahan ke wajah kita.

   6. Mencuci muka agar terasa kesat?

Banyak orang yang mencari rasa kesat saat mencuci wajah, bahkan sampai beberapa kali menggunakan sabun wajah agar mendapatkan rasa kesat. Ternyata rasa kesat ini sangat tidak baik untuk kesehatan wajah kita, sering kali rasa kesat ini tidak hanya karena wajah bersih namun juga karena kelembaban pada wajah juga ikut tersapu oleh sabun wajah. Ini akan membuat wajah sangat kering dan secara tidak langsung wajah akan memproduksi minyak yang banyak untuk melembabkan wajah yang kering, dan tentu sering banyak minyak berarti banyak jerawat.

   7. Menggunakan pelembab

Pelembab wajah ini tentu akan memberikan nutrisi yang baik untuk wajah, dan diharapkan agar bisa memberikan kelembaban yang diinginkan. Penggunaan pelembab wajah yang disarankan adalah sesaat setelah kita membersihkan wajah kita, saat dimana wajah mampu menyerap nutrisi dari pelembab ini secara maksimal. Dan perlu diingat untuk selalu memperhatikan apa yang terkandung dalam produk pelembab yang kita gunakan agar tidak malah merusak wajah nantinya.
[Continue reading...]

Minggu, 19 April 2015

Musim Demam Berdarah, Berhati-Hatilah

- 0 comments
Musim Demam Berdarah, Baru-baru ini kena demam berdarah dan untungnya sembuh, tetapi ternyata ada kabar juga dari teman dekat ternyata dia juga terkena demam berdarah. Sepertinya sedang musimnya demam berdarah sekarang, jadi buat yang tidak ingin terkena penyakit ini sangat diharapkan untuk selalu menjaga kondisi badan agar fit, tidak sering-sering begadang untuk beberapa saat, selalu ingat sarapan agar badan fit saat nyamuk Aedes Aegipty sedang aktifnya mencari mangsa. Usahakan juga agar tidak memberikan suasana yang baik bagi Aedes Aegipty ini berkembang biak, selalu usahakan agar air yang tergenang dekat rumah selalu bersih, jika terdapat jentik nyamuk bisa dibuang atau diberikan abate agar jentik ini tidak menetas menjadi nyamuk dewasa nantinya.
Musim Demam Berdarah


Menjaga kesehatan tubuh itu penting, tetapi menjaga kesehatan lingkungan sekitar juga termasuk salah satu hal yang penting. Kedua hal ini akan sangat membantu keluarga yang kita sayang terhindar dari yang namanya demam berdarah, karena tentu pasti meresahkan sekali apabila ada salah satu keluarga atau kerabat dekat kita yang terkena penyakit ini. Adanya kemungkinan terjadi resiko meninggal jika tidak dirawat dengan benar tentu menjadi penyebab utama keresahan jika orang disekitar kita terkena demam berdarah. Makanya mari kita sama-sama saling membantu mewujudkan lingkungan bersih yang juga aman dari nyamuk demam berdarah.

Selain menjaga kondisi tubuh agar selalu fit dan tidak membiarkan nyamuk berkembang dengan baik disekitar kita. Tentu kita juga harus tau apa saja gejala demam berdarah itu, agar nantinya kita bisa lebih sigap dan memberikan perawatan yang cepat jika seseorang di dekat kita terkena demam berdarah. Bisa baca article saya sebelumnya, Ciri-Ciri Gejala Demam Berdarah. Disana diterangkan bagaimana gejala awal dari demam berdarah itu sendiri.

Setelah kita mengetahui bagaimana gejala dari demam berdarah, kita juga musti tau bagaimana nantinya cara agar selamat dari demam berdarah. Yang pertama perlu diketahui sebenarnya obat untuk demam berdarah belumlah ditemukan, tetapi virus demam berdarah ini nantinya akan hilang sendiri setelah 12 hari dan yang perlu kita lakukan dalam kurun waktu itu adalah menjaga kadar trombosit kita agar tidak turun terlalu parah. Jumlah trombosit yang terlalu rendah bisa berakibat fatal dan berujung kematian, disini kita harus tau apa saja makanan yang mampu meningkatkan kadar trombosit dan bagaimana mengolahnya agar mampu menyembuhkan kita dari demam berdarah, bisa baca article saya juga pada Obat Demam Berdarah. Disana dibahas bagaimana skema demam yang nantinya akan kita alami, karena pada dasarnya demam berdarah itu berbahaya bukan saat panas kita tinggi, namun setelah panas turun yang mana hal ini malah sering dianggap sudah sembuh oleh kebanyakan orang di Indonesia. Disinilah demam berdarah bisa berakibat fatal jika tidak mendapatkan perawatan yang baik serta tidak mendapatkan asupan trombosit untuk mendongkrak penurunan yang diakibatkan virus demam berdarah.

Semoga beberapa tips menjauhkan diri dari penyakit demam berdarah, serta Gejala Demam Berdarah dan Obat Demam Berdarah bisa membantu kita sembuh dari demam berdarah baik keluarga atau orang yang dekat dengan kita walau tidak melakukan rawat inap, tetapi untuk amannya kita sangat diperlukan rawat inap untuk mengecek selalu kadar trombosit kita agar terjaga.
[Continue reading...]

Jumat, 17 April 2015

Obat Asam Urat

- 0 comments
Obat Asam Urat, Mendengar kata asam urat pasti yang terbayang adalah rasa sakit pada bagian persendian yang dalam beberapa kasus bisa menghasilkan rasa sakit yang luar biasa. Rasa sakit ini kadang membuat seseorang bahkan tidak mampu berjalan, ada warna kemerahan juga pada kulit, bahkan sering kali adanya pembengkakan pada area persendian yang tertumpuk asam urat. Rasa sakit ini pula yang membuat seseorang mencari obat asam urat di internet baik itu yang herbal maupun obat kimia, namun pertama-tama cobalah untuk mengetahui apa itu asam urat sebenarnya dan apa yang bisa menekan kadar asam urat.

Obat Asam Urat

Asam urat pada tubuh apakah bermanfaat? Banyak sekali orang yang mendengar asam urat itu hanya sebagai sebuah penyakit, tetapi apakah asam urat ini sebenarnya dibutuhkan oleh tubuh tidak pernah menjadi sebuah pertanyaan, namun ini sangat penting berhubung banyak makanan baik yang terbuat dari daging maupun sayuran ternyata mengandung asam urat. Sebenarnya asam urat itu terbentuk dari protein purin pada makanan yang diproses dalam tubuh menjadi asam urat, dan asam urat ini sangatlah banyak manfaatnya untuk tubuh. Asam urat didalam tubuh berguna sebagai antioksidan tubuh yang mana nantinya akan meremajakan sel-sel, menjaga tubuh dari radikal bebas serta memperlambat ketuaan dan asam urat ini juga ternyata berfungsi untuk menjaga pembuluh darah kita agar senantiasa sehat.

Penyebab Asam Urat Berlebihan Di Tubuh

Pada kenyataannya asam urat ini sering kali malah dianggap sebagai penyakit saja dalam tubuh, hal ini yang membuat seseorang menjaga pola makannya agar asam urat ini tidak berlebih dan meradang pada sendi. Sebenarnya makanan yang mengandung purin itu diperlukan oleh tubuh untuk menghasilkan asam urat yang nantinya berguna meremajakan semua sel tubuh, namun dalam beberapa kasus asam urat yang terlarut dalam darah malah berlebihan. Dan untuk mengatasi ini sebenarnya organ ginjal mampu membuang kelebihan asam urat pada tubuh, tetapi ginjal terkadang kewalahan sehingga tidak mampu membuang semua kelebihannya. Asam urat berlebih yang terlarut di dalam darah inilah yang biasanya terendap di sendi-sendi. Dalam kasus yang parah endapat asam urat juga bisa menempel pada organ penting seperti ginjal, yang bilamana tidak segera di atasi bisa mengakibatkan gagal ginjal.

Yang sering dikeluhkan kebanyakan orang adalah rasa sakit pada sendi yang diakibatkan endapan asam urat yang berlebih ini, Biasanya kalau sudah dalam kondisi seperti ini sakit pada sendi akan kumat saat memakan makanan yang mengandung purin yang tinggi. Terkadang tidak semua orang mengalami dampak yang sama pada setiap makanan yang mengandung purin, beberapa orang bisa memakan jeroan tanpa adanya rasa sakit di sendi namun asam urat malah kumat saat memakan kecambah atau kacang hijau.

Makanan yang Mengandung Purin Tinggi

Seseorang yang memiliki kadar asam urat yang tinggi sangat dianjurkan untuk menjaga pola makan agar tidak memacu peradangan pada sendi yang diakibatkan karena asam urat berlebih. Makanan yang mengandung purin tinggi sangat bertanggung jawab atas lonjakan kadar asam urat di darah. Apa sajakah makanan yang mengandung purin tinggi yang sebaiknya dihindari?

    1. Kandungan Purin Tinggi (100 - 1000 mg/gram) Sebaiknya Dihindari

 - Hati
 - Jantung
 - Ginjal
 - Otak
 - Jeroan
 - Daging bebek
 - Ekstrak daging (Kaldu daging, abon, kornet)
 - Ikan Sarden
 - Makarel
 - Kerang

    2. Kandungan Purin Sedang (9 - 100 mg/gram) Jangan Terlalu Banyak

 - Daging sapi
 - Ikan Laut (kecuali yang terdapat pada Purin Tinggi)
 - Udang
 - Ayam
 - Tahu & Tempe
 - Asparagus
 - Bayam
 - Daun singkong
 - Tauge & Kacang hijau
 - Kangkung
 - Daun & Biji melinjo

    3. Kandungan Purin Rendah (1 - 9 mg/gram) Boleh Dikonsumsi Setiap Hari

 - Ubi
 - Singkong
 - Jagung
 - Nasi
 - Roti & Kue
 - Telur
 - Susu & Keju
 - Puding
 - Sayuran & Buah (Kecuali yang terdapat pada Puring Sedang)



Bahan Herbal Alami yang Bisa Menjadi Obat Asam Urat Berlebih

Menggobati asam urat sebenarnya bisa dilakukan dengan mengkonsumsi obat yang berbahan kimia, namun alangkah baiknya jika kita menggunakan bahan-bahan alami yang memiliki efek samping yang jauh lebih kecil dari obat kimia. Terlalu banyak mengkonsumsi obat juga akan memberatkan kinerja ginjal, yang mana tentu akan membahayakan kita terus menerus mengkonsumsinya. Bahan alami apa saja sih yang bisa digunakan sebagai obat asam urat?

1. Daun Salam

Obat Asam Urat Menggunakan Daun Salam




















Kandungan daun salam sangat kaya akan minyak atsiri, flavonoid, serta tanin yang mampu menekan asam urat berlebih serta menyembuhkannya. Cara pengolahannya sangatlah mudah, tinggal merebus 10-15 daun salam dengan 3 gelas air putih, rebus hungga menyisakan hanya 1 gelas air saja. Dan air rebusan ini nantinya yang akan dikonsumsi untuk menurunkan kadar asam urat, disarankan untuk meminumnya 2 kali setengah gelas setiap harinya.

2. Kumis Kucing dan Meniran


Obat Asam Urat Menggunakan Kumis Kucing

Obat Asam Urat Menggunakan Meniran





























D kumis kucing yang sudah sangat terkenal bisa menyembuhkan batu ginjal ini ternyata juga bisa digunakan sebagai obat asam urat. Kandungan Orthosiphonin Glokosidanya ternyata berguna untuk membuang kelebihan asam urat pada tubuh sehingga tidak mengendap pada sendi. Meniran juga mengandung flavonoid layaknya daun salam, yang mana baik sebagai obat asam urat. Cara mengolahnya juga terbilang sangat mudah, tinggal rebus 5 daun kumis kucing dengan 5 ranting daun meniran dan 3 gelas air putih. Rebus hingga tinggal setengah gelas saja yang tersisa, setelah dingin ramuan herbal ini bisa langsung diminum. Campuran kumis kucing dan meniran ini juga disarankan diminum 2 kali setengah gelas setiap harinya.

3. Daun Sambiloto

Obat Asam Urat Menggunakan Daun Sambiloto














Sambilito ini juga mengandung flavonoid yang mampu menghilangkan asam urat berlebih pada tubuh. Selain itu ramuan herbal daun sambiloto ini juga memiliki manfaat sebagai penghilang nyeri, anti radang, dan juga penawar racun. Proses pembuatannya dengan merebus 50 gram sambiloto, dengan 20 gram kunyit dan 3 gelas air putih. Direbus hingga menjadi segelas saja, dan minumlah ramuan sambiloto ini 2 kali setengah gelas setiap harinya.

4. Akar Sidaguri

Obat Asam Urat Menggunakan Akar Sidaguri




















Akar dari sidaguri mengandung flavonoid yang bisa menghilangkan asam urat berlebih pada tubuh. Selain biasa digunakan sebagai obat asam urat, akar sidaguri juga sering digunakan untuk menyembuhkan rematik dan asma. Carilah akar sidaguri sebanyak 10-15 gram dan diiris tipis-tipis, lalu direbus dengan menggunakan 3 gelas air putih. Rebus hingga tinggal 1 gelas saja dan minum herbal sidaguri ini 2 kali setengah gelas setiap harinya.
[Continue reading...]

Obat Diabetes Apakah Manjur?

- 0 comments
Semanjur Apasih Obat Diabetes? Pertama-tama sebelum membahas semanjur apa obat diabetes ini, kita harus mengerti terlebih dahulu apa itu sebenarnya diabetes. Secara sederhananya diabetes itu merupakan kurangnya kemampuan tubuh kita untuk menyerap glukosa yang nantinya akan dijadikan energi oleh tubuh, yang mana glukosa ini terbentuk dari pemecahan karbohidrat serta gula. Ketidak mampuan tubuh memproses penyerapan glukosa dan dijadikan energi bisa disebabkan oleh 2 hal, yang pertama karena organ pankreas pada tubuh mengalami gangguan sehingga tidak bisa menghasilkan cukup insulin dalam tubuh yang mana insulin inilah yang mampu memproses glukosa menjadi energi. Dan yang kedua karena ketidak mampuan dari sel-sel tubuh kita memproses insulin yang jumlahnya cukup untuk menghasilkan energi. Glukosa yang tidak mampu diserap oleh tubuh menyebabkan kadar gula darah kita tinggi, keadaan ini sering kali membuat darah membeku atau membuatnya sangat kental dan pada kadar tertentu meningkatkan resiko Stroke, gagal jantung, kebutaan dan masih banyak lagi.
Obat Diabetes Apakah Manjur?


Sebenarnya dunia medis membagi diabetes ini menjadi 2 karena penyebab diabetes, dan bagaimanakah cara perawatan yang dianjurkan :

    1. Diabetes Type 1


Diabetes tipe 1 ini dikarenakan berkurangnya kemampuan organ pankreas kita menghasilkan insulin, yang mana ini akan berakibat glukosa yang masuk ke tubuh kita akan susah diserap oleh tubuh dan nantinya glukosa ini juga yang membuat gula darah meningkat. Normalnya penderita diabetes tipe 1 akan diberikan suntikan insulin agar tubuh bisa kembali memproses glukosa yang terbawa oleh darah menjadi energi. 

    2. Diabetes Type 2

Diabetes tipe 2 sering kali juga disebut diabetes melitus, yang mana diabetes tipe 2 ini dikarenakan ketidak mampuan sel tubuh menyerap glukosa pada darah dan memprosesnya menjadi energi, walau sebenarnya tubuh mampu memproduksi insulin yang cukup. Fenomena ini sering kali dipicu karena penderita mengalami obesitas, terlalu banyak lemak dalam tubuh bisa menghambat kerja sel untuk menyerap glukosa dan memprosesnya dengan insulin. 90% dari penderita diabetes sekarang ini masuk kategori diabetes tipe 2 yang mana karena makanan yang tidak sehat serta berlebih membuat tubuh kehilangan kemampuan sel untuk memproses glukosa.


Lalu bagaimana cara mengatasi diabetes ini, tentu kehidupan yang serba praktis dan makanan yang sangat banyak mengandung zat-zat berbahaya bisa menyebabkan kita terkena diabetes. Namun tentu menghindari jauh lebih baik dari pada menyembuhkan, apalagi banyaknya para ahli yang menyebutkan diabetes tidak mampu diobati. Yang bisa kita lakukan untuk menjauhi diabetes adalah dengan banyak berolah raga, selain membuat organ dalam tubuh lebih sehat, melakukan olah raga juga mampu membakar lemak pada tubuh yang bisa menjadi pemicu diabetes tipe 2. Menjaga pola makan dari sekarang juga sangatlah membantu kita menjauhkan diri dari penyakit ini, mengkonsumsi makanan yang sehat serta tidak terlalu sering makan makanan manis akan sangat membantu kita.

Selain membuat tubuh menjadi lemas karena kekurangan energi, diabetes juga bisa berdampak sangat buruk ke tubuh kita karena kandungan gula darah yang tinggi membuat darah kita menjadi kental bahkan membeku. Keadaan ini jika terus menerus terjadi bisa merusak organ dalam tubuh yang lain, yang mana nantinya akan memperparah penyakit yang kita alami. Kompilasi dari diabetes ini sangatlah banyak, dan sangat sering terjadi. Untuk menghindari ini kita harus mengetahui sedari dini apa saja gejala penderita diabetes baik tipe 1 maupun tipe 2, apa saja gejala penderita diabetes :

 - Sering merasa haus, ini dikarenakan ginjal membutuhkan banyak sekali cairan untuk membuang kelebihan glukosa pada tubuh melalui air seni.
 - Biasanya intensitas buang air kecilnya lebih banyak, baik itu jika banyak minum karena terus merasa haus maupun jika tubuh tidak cukup mendapatkan cairan. Tidak banyak mengkonsumsi air putih bisa berbahaya pada organ ginjal karena kerjanya akan lebih ekstra.
 - Sering sekali merasa lesu, ini diakibatkan karena tubuh tidak mendapatkan cukup energi karena ketidak mampuan memproses glukosa pada darah menjadi energi.
 - Sering merasa lapar walaupun baru makan beberapa jam yang lalu, karena kurangnya nutrisi yang terserap pada tubuh, terkadang mengirimkan signal rasa lapar ke otak.


Jadi sebenarnya apakah diabetes bisa diobati? Sangat banyak sekali yang mengatakan bahwa sebenarnya tidak ada obat untuk penderita diabetes, yang bisa kita lakukan adalah membuat gula darah kita menjadi normal sehingga darah di dalam tubuh tidak mengandung kadar gula yang berlebih. Sekarang sudah banyak sekali beredaran obat-obat yang diakui herbal untuk menyembuhkan diabetes, namun apakah benar-benar bisa menyembuhkan? sampai saat ini obat untuk diabetes belumlah ditemukan, tetapi kita tidak perlu gelisah dan bersedih. Kita dapat meminum obat yang bisa membuat keadaan pankreas kita kembali pulih sambil melakukan olahraga yang rutin. Banyak beredar bahwa penderita diabetes tidak boleh berolahraga, dan ternyata para ahli di luar negri sangat menganjurkan bagi penderita untuk berolah raga. Hal ini bisa membuat keadaan pembuluh darah kita lebih baik, membantu mengontrol gula darah, mengurangi stress, dan mengurangi lemak di tubuh yang bisa menyebabkan sel tubuh kurang peka menyerap glukosa dan dijadikan energi (tipe 2). Namun sangat dianjurkan untuk mengkonsultasikan ini terlebih dahulu ke dokter.

Kita juga bisa mengkonsumsi minyak zaitun untuk menurunkan gula darah yang berlebih, sudah banyak sekali penderita yang menggunakan terapi minyak zaitun dan meninggalkan obat dokter karena gula darah dalam tubuh sudah stabil. Konsumsi yang dianjurkan bagi penderita diabetes adalah 2 sendok makan dipagi hari saat baru bangun tidur, saat baru bangun tidur inilah khasiat minyak zaitun akan bekerja secara maksimal membantu penderita diabetes mendapatkan kadar gula darah yang stabil kembali.
[Continue reading...]

Kamis, 16 April 2015

Menjaga Pikiran Menjaga Tubuh

- 0 comments
Menjaga Pikiran Menjaga Tubuh, maksudnya bagaimana sih judul article ini? Jadi sebenarnya pikiran dan tubuh kita ini terpisah namun sama-sama saling mempengaruhi satu sama lain. Ibarat bensin dengan kendaraan bermotor, merupakan 2 benda yang berbeda namun sangat saling berkaitan satu sama lain. Bensin kualitas nomor 1 bakalan membuat mesin mampu bekerja lebih enteng dan membuatnya lebih awet, namun bensin dengan kualitas jelek bisa berdampak jelek juga kepada umur mesin. Begitu juga dengan mesin yang baru dan kualitasnya masih bagus akan menggunakan bensin lebih efisien dan irit, namun bensin tua yang sudah tidak terawat lagi bisa menggunakan bensin secara lebih boros bahkan sampai tidak mampu memproses bensin lagi.
Menjaga Pikiran Akan Menyehatkan Tubuh

Pikiran dan tubuh juga digambarkan seperti halnya bensin dan mesin, mereka merupakan hal yang berbeda namun saling berkaitan satu dengan yang lainnya. Pikiran yang baik akan menghasilkan energi yang positif buat tubuh kita, raut muka lebih mudah tersenyum, tubuh terasa lebih enteng, dan masih banyak lagi. Menurut penelitian juga ternyata pikiran yang baik berpengaruh baik pada tubuh kita, saat kita senang atau berpikiran yang baik tubuh kita melepas hormon yang sangat baik untuk menjaga kesehatan tubuh serta meremajakan sel-sel yang ada di tubuh kita. Begitu juga saat kita berpikiran jelek, saat kita marah, saat kita iri, saat kita serakah, tubuh ini mendapatkan efeknya juga. Coba dibayangkan kembali saat kita marah atau jengkel, apakah tubuh kita terasa berat dan sudah digerakkan? apakah tubuh terasa lebih panas dari biasanya? apakah tubuh menghasilkan air mata, keringat dan air liur berlebih? apakah tubuh bergetar, jantung berkerja lebih cepat? Kalau dipikirkan lagi dengan lebih seksama sebenarnya saat kita marah, tubuh kita mengalami semua hal diatas ini. Namun karena pikiran kita teralihkan oleh rasa marah itu, sering kali kita tidak sadar apa dampaknya ke tubuh kita sendiri, bahkan tidak jarang saat marah kita bahkan tidak bisa mendengar atau melihat dengan baik, sering kali kita hanya melihat bayangan hal-hal yang membuat kita marah saja dan tidak mampu melihat sekitar kita dengan baik. Menurut penelitian, pikiran yang jelek ini juga berakibat tidak baik pada tubuh kita, tubuh sering kali melepas hormon yang sama saat kita stress yang mana akibatnya membuat sel-sel tubuh lebih cepat tua. Itulah mengapa kita mampu membedakan muka-muka yang suka marah, maupun muka yang perangainya baik, hormon tubuh inilah yang mempengaruhi sel tubuh yang mampu tercermin pada wajah kita.

Tubuhpun juga begitu, saat kita merasakan pijatan yang enak sekali pada tubuh kita serta sekaligus mendapatkan aroma yang harum dan mendapat angin sepoi-sepoi yang sejuk dapat membuat pikiran kita menjadi rileks, adanya pikiran senang. Mendapatkan sesuatu yang menyenangkan pada tubuh kita juga membuat pikiran menjadi baik, dan saat pikiran kita baik akan menghasilkan hormon-hormon baik pula pada tubuh kita. Namun saat kita mendapatkan pukulan dari seseorang, pantat kita sakit saat terlalu banyak duduk, saat kita dicaci-maki seseorang, pastinya ini akan berdampak juga pada pikiran kita, pikiran kita bisa menjadi tiba-tiba marah atau timbul pikiran gelisah atau timbul pikiran tidak senang yang begitu saja muncul dikarenakan tubuh kita mendapatkan sesuatu yang tidak enak. Kalau pikiran kita sudah tidak baik, ini akan membuat tubuh menghasilkan hormon tidak baik pula yang nantinya akan merusak tubuh kita perlahan-lahan.

Terus apa yang harus kita lakukan untuk mengurangi dampak buruk dari tubuh dan pikiran ini agar tidak merugikan kita nantinya? sebenarnya yang bisa kita lakukan adalah melatih pikiran kita agar tidak cepat marah, tidak cepat tersinggung dan lain-lain. Tubuh yang terkena pukulan mungkin terasa sakit, tapi tidak akan memberikan dampak hingga melepas hormon tidak baik di tubuh kita jika pikiran kita tidak marah, ataupun merasa jengkel. Melatih pikiran kita agar lebih sabar dan bisa menikmati kehidupan yang walaupun sering banyak masalah, bisa jadi akan membuat tubuh kita jauh lebih sehat karena tubuh lebih jarang melepaskan hormon tidak baik yang merusak sel di tubuh kita.

Menjaga pikiran kita agar selalu baik, akan membantu menjaga kesehatan tubuh ini. Ini bukan sekedar prasangka belaka, namun sudah ada beberapa ahli yang melakukan penelitian dampak pikiran kita ke tubuh, dan tentu kita tidak mau donk terus-terusan merasa jengkel dan cepat marah. Makanya mari kita mulai dari sekarang melatih pikiran agar bisa lebih sabar lagi dari sebelumnya, bisa berfikir lebih positif lagi dari sebelumnya agar tubuh senantiasa sehat dan melepaskan hormon yang baik pula.
[Continue reading...]

Apakah Main Games Kekerasan Itu Berbahaya?

- 0 comments
Main Games Berbahaya? Banyak sekali para pakar di Indonesia yang menyatakan kalau games atau permainan elektronik sekarang yang mengandung unsur kekerasan dianggap berbahaya bagi perkembangan mental anak-anak. Mereka mengatakan jika saat bermain melihat adanya darah yang bercucuran serta memukuli orang lain membuat sikap mental kita mengikuti apa yang sering kita lihat di games tersebut.
Apakah Main Games Berbahaya?
Ini juga yang membuat para orang tua menjadi was-was terhadap perkembangan mental si kecil. Mereka takut sekali games yang seharusnya bisa menghibur si kecil dari rutinitas yang lumayan berat malah membuat perkembangan mental si kecil menjadi rusak atau menjadi cepat marah. Sehingga tak sedikit dari para orang tua yang tidak membiarkan anak-anaknya bermain games cuman karena ini, terkadang para orang tua juga tidak menyediakan cara alternatif untuk anaknya merefreshing pikirannya yang sudah jenuh mendapatkan rutinitas belajar di sekolahnya. Orang tua juga toidak sepenuhnya memikirkan apa yang akan anak-anaknya lakukan jika bahkan diam dirumah sudah menjadi sangat membosankan, anak-anak sering kali pergi keluar dan bergaul dengan komunitas yang ada di sekitar lingkungan mereka, entah itu komunitas yang baik atau komunitas yang jelek. Komunitas sangatlah mempengaruhi pola pikir serta tindakan dari si kecil nantinya, bahkan seseorang yang sangat baik sekalipun bisa ikut-ikutan merokok serta mabuk-mabukan cuman dikarenakan ajakan yang terus menerus dari komunitas bersifat jelek yang mereka temukan diluar.Jadi apakah melarang bermain apakah juga berdampak baik pada si kecil?

Beberapa penilitian yang dilakukan di luar negri mendapatkan hasil bahwa games atau permainan elektronik yang berbau kekerasan serta banyak menghasilkan darah-darah sebenarnya tidak merubah anak-anak kita menjadi keras maupun menjadi memiliki tingkat emosional yang tinggi. Mereka tidak berhenti disitu saja, para peneliti kemudian membuat games yang awalnya menghasilkan banyak darah serta berbau kekerasan ini menjadi tidak menghasilkan darah sama sekali dan tidak ada kekerasan di games tersebut, namun membuatnya menjadi sangat susah dimainkan. Hasil yang didapatkan sangat mengejutkan para peneliti, ternyata games yang susah dimainkan membuat seseorang menjadi mudah kesal dan cepat emosian, ini seperti seseorang yang diberikan banyak sekali cobaan pada hidup yang dia jalani, sering kali seseorang menjadi stress dan lebih cepat emosian dari sebelumnya. Inilah juga yang dialami anak saat bermain games yang tingkat kesukarannya ditingkatkan, mereka merasakan banyaknya hambatan saat bermain dan membuat dirinya menjadi stress dan mudah marah.

Dengan bermain games sebenarnya ada beberapa perkembangan dari mental si kecil, baik itu dari tingkat kreatifitas yang lebih besar, serta tingkat pembelajaran hal baru yang lebih baik dari seseorang yang tidak bermain games. Namun apakah tidak ada hal buruk yang dihasilkan dari games ini? Mengingat segala hal biasanya memiliki 2 sisi yang berbeda, begitu juga dengan games yang sering dikambing hitamkan atas tingkat emosional dari si kecil ini. hal buruk yang bisa dihasilkan dari bermain games terkadang si kecil sampai lupa waktu, mereka hanya ingin bermain dan terus bermain karena itu menyenangkan bagi mereka. Hal ini tidak jarang membuat prestasi anak malah sering menurun dengan drastis karena keseringan bermain, hal apapun yang dilakukan terlalu sering biasanya ada dampak buruknya, namun sebagai orang tua yang sayang akan anak-anaknya sebaiknya kita bersikap sedikit dewasa dan tidak semata-mata menyalahkan games yang membuat prestasi si kecil menurun. Kita harus bisa membantu mengatur seberapa banyak si kecil bermain, membaginya sebagian untuk kegiatan di luar dan mencari teman-teman baru serta membaginya lagi untuk belajar agar prestasi di sekolah juga tidak hancur karenanya.

Prestasi disekolah sangatlah penting buat anak-anak kita, namun itu bukanlah satu-satunya hal yang membuat si kecil sukses nantinya. Bisa bergaul dan bisa memilih pergaulan juga menjadi salah satu faktor yang membuat sukses menjadi lebih dekat, namun mengejar ilmu itu mutlak sangatlah diperlukan, karena sangat susah berbicara banyak hal jika kita bahkan tak mempunyai pengetahuan yang luas. Bermain games juga sebenarnya bisa mendapatkan teman-teman baru, games sekarang sudah bisa dimainkan Online yang mana terkadang si kecil bisa mendapatkan komunitas baru saat bermain games, mendapatkan teman-teman baru dan berinteraksi sembari bermain games.

Jadi bermain games tidaklah selamanya hanya membuat si kecil menjurus ke yang negatif saja, sebenarnya banyak juga manfaat dari si kecil bermain games yang bisa didapatkan jika tidak berlebihan dan selalu mendapatkan pengawasan dari orang tua.
[Continue reading...]

Selasa, 14 April 2015

Manfaat Minyak Zaitun yang Belum Banyak Diketahui

- 0 comments
Manfaat Minyak Zaitun, dijaman sekarang makin gampang memeriksa kandungan nutrisi dari makanan yang kita konsumsi. Nah ternyata kandungan dari minyak zaitun ini sangatlah bermanfaat untuk kesehatan tubuh kita, minyak zaitun mengandung lemak tak jenuh tunggal yang mana berjenis omega 9 sebanyak hampir 80 persen dari keseluruhan lemak tak jenuh yang terkandung dalam minyak zaitun. Selain omega 9, minyak zaitun juga mengandung omega 3, omega 6, Vitamin E, serta Vitamin K.
Minyak Zaitun Sangat Baik Untuk Kesehatan
Banyak orang yang memanfaatkan minyak zaitun ini sebagai suplemen agar tubuh selalu sehat, atau bahkan menggunakannya sebagai bahan alami untuk mempercantik wajah. Kandungan vitamin E yang kaya pada minyak zaitun sangat membantu dalam pembentukan sel-sel kulit baru pada wajah kita serta sekaligus membantu menyamarkan bekas jerawat. Mengoleskan minyak zaitun langsung sebagai masker wajah merupakan salah satu dari beberapa cara memanfaatkan minyak zaitun.

Konsumsi minyak zaitun yang disarankan tidaklah lebih dari 2 sendok makan setiap harinya. Ini dikarenakan minyak zaitun juga dapat memperlancar pencernaan yang mana bila terlalu banyak mengkonsumsi minyak zaitun terkadang bisa membuat seseorang malah mengalami diare. Mengkonsumsi minyak zaitun sangat disarankan disaat baru bangun tidur, konsumsilah 2 sendok zaitun pada pagi hari setelah bangun tidur untuk mendapatkan manfaat yang maksimal untuk kesehatan tubuh kita.

Apa saja sih manfaat dari minyak zaitun ini?

1. Melembabkan Wajah dan Kulit

Memiliki kulit yang kering tentu tidaklah menyenangkan, apalagi jika kita ingin bepergian keluar biasanya harus menggunakan pakaian yang serba panjang untuk menutupi kulit kering itu sendiri. Selain penampilannya yang sering membuat seseorang minder, dampak kondisi kulit yang kering dengan kesehatan kulit tersebut juga tidaklah baik. Kulit yang kering tidak memiliki kemampuan bertahan dari kuman serta bakteri yang menyerang kulit, begitu juga dengan paparan sinar matahari yang akan jauh lebih cepat membuah keadaan kulit menjadi tampak gelap.

Kandungan Vitamin E nya membantu dalam pembentukan kolagen pada wajah dan kulit, yang mana membantu menjaga kelembaban kulit. Cara Penggunaannyapun sangat mudah sekali

  - Minyak zaitun ini bisa digunakan sebagai lotion sebelum kita beraktifitas diluar, oleskan minyak zaitun ini secara merata dan tipis ke tangan, kaki, atau pada wajah kita agar kelembabannya selalu terjaga walau beraktifitas di bawah teriknya matahari.

  - Minyak zaitun bisa dipergunakan sebagai masker wajah saat tidur, oleskan secara merata dan tipis ke permukaan wajah maupun leher. Namun perlu diingat untuk membersihkan wajah terlebih dahulu sebelum menggunakan minyak zaitun. Minyak zaitun yang dipergunakan sebagai masker malam ini bisa dibersihkan dikeesokan harinya.

2. Memperlambat Penuaan Dini

Sebenarnya membuat wajah menjadi lembab sudah salah satu cara agar wajah kita tidak cepat tumbuh kerutan, namun minyak zaitun ini memiliki ke-2nya langsung. Menggunakan minyak zaitun sebagai masker malam yang mana sangat kaya akan antioksidan juga membantu menjaga dan meremajakan sel kulit agar tidak cepat mengalami penuaan. Ini juga sekaligus membantu merangsang pertumbuhan sel kulit baru yang nantinya membuat wajah semakin cerah.

3. Menghilangkan Noda Hitam di Wajah

Kandungan antioksidan yang banyak pada minyak zaitun juga sangat membantu regenerasi sel baru pada kulit, ini akan sangat baik untuk mereka yang memiliki noda hitam maupun bekas jerawat pada wajah. Sel kulit yang selalu terbarukan juga akan membuat wajah tampak lebih putih. Menggunakan minyak zaitun sebagai masker wajah dimalam hari saat tidur sangatlah baik untuk kesehatan wajah kita.

4. Mengurangi Minyak di Wajah

Dengan Kandungan Vitamin E yang sangat kaya, minyak zaitun akan mampu merangsang tumbuhnya kolagen pada kulit yang mana nantinya akan membuat wajah menjadi lembab. Tentunya wajah yang lembab kan susah menghasilkan minyak, karena minyak dihasilkan oleh wajah karena untuk mempertahankan kelembaban kulit untuk menjaga kulit dari serangan kuman, dan teriknya matahari. Dengan sedikitnya minyak yang dihasilkan pada wajah, ini juga akan menjadi lingkungan yang tidak cocok untuk tumbuhnya jerawat pada wajah.

5. Menstabilkan Gula Darah

Minyak zaitun ternyata juga mampu menurunkan gula darah yang berlebih pada penderia diabetes, maupun mereka yang belum diabetes namun memiliki kadar gula darah yang tinggi. Selain efek menstabilkan gula darah ini, minyak zaitun juga secara aktif membuat ogran pankreas menjadi lebih sehat dari sebelumnya, yang mana pada kasus orang yang mengalami diabetes akan mendapatkan kembali organ yang akan menjaga kandungan gula darah.

Sangat disarankan meminum 2 sendok minyak zaitun secara rutin disaat baru bangun tidur agar kondisi gula darah kita selalu stabil, terutama bagi penderita diabetes karena sudah banyak sekali mereka yang ternyata setelah mengkonsumsi minyak zaitun bisa mulai meninggalkan obat dokter dan memiliki kadar gula yang semakin stabil.

6. Menjaga Kesehatan Jantung

Kandungan asam lemak tak jenuh tunggal yang sangat banyak dari minyak zaitun ternyata mampu mengurangi kadar kolestrol dalam tubuh serta merawat orga jantung menjadi lebih baik. Ini yang sering membuat minyak zaitun menjadi salah satu alternatif pengganti minyak sawit, atau mencampurkannya langsung ke sayur-mayur yang segar untuk dikonsumsi.

7. Mengurangi Resiko Kanker

Dalam beberapa studi mengungkapkan minyak zaitun bisa membunuh sel kanker bahkan menjaga sel-sel dari radikal bebas yang mana sering membuat sel kanker cepat berkembang. Kandungan antioksidan tinggi yang mengandung polifenol dalam minyak zaitun juga membantu meredakan nyeri di dalam tubuh yang tidak disebabkan oleh bakteri.

8. Menstabilkan Tekanan Darah

Studi mengungkapkan konsumsi minyak zaitun yang teratur juga bisa membuat tekanan darah menjadi lebih stabil. Baik itu bagi seseorang yang memiliki tekanan darah tinggi maupun mereka yang memiliki tekanan darah yang rendah, minyak ini pada dasarnya tidak hanya menurunkan tekanan darah namun menstabilkannya.

9. Mengurangi Resiko Stroke

Seseorang yang stroke sering kali dikarenakan oleh tekanan darah yang berlebihan sehingga membuat pembuluh darah ke otak menjadi pecah, namun dengan meminum minyak zaitun secara rutin mampu menstabilkan tekanan darah yang mana tentunya menurunkan terjadinya pecah pembuluh darah tadi.

10. Mengandung Kolesterol Baik

Minyak zaitun yang sering disebut makanan yang mengandung lemak tak jenuh tunggal yang mana dalam implementasinya ternyata membantu menurunkan tingkat kolesterol jahat atau yang sering disebut LDL. Minyak zaitun juga mampu mengurangi penyumpatan pada pembuluh darah karena timbunan kolesterol-kolesterol jahat.


Konsumsilah minyak zaitun ini secara rutin, baik itu bagi seseorang yang telah terkena penyakit maupun mereka yang masih sehat-sehat saja. Bagi yang merasa tidak ada penyakit sama sekali, bisa mengkonsumsi minyak zaitun ini hanya 1 sendok makan setiap baru bangun tidur di pagi hari, ini untuk menjaga kesehatan kita kelak agar terhindar dari penyakit-penyakit kronis.
[Continue reading...]

Senin, 13 April 2015

Cara Memutihkan Wajah dari Dalam Maupun Luar

- 0 comments
Cara Memutihkan Wajah, Memiliki wajah yang putih dan sehat tentu sangat diidam-idamkan setiap orang, tetapi pada kenyataannya tidak semua terlahir dengan wajah yang putih. Kita harus melakukan beberapa cara sehat yang bisa membuat wajah kita lebih putih yang mana tidak merusak keadaan wajah kita karena menggunakan perawatan yang alami dan sehat.

Cara Memutihkan Wajah
Wajah yang putih sangat identik sekali dengan nuansa yang lebih enak di pandang, sering kali seseorang yang memiliki wajah yang putih akan lebih terlihat cantik atau cakap. Hal ini pula yang membuat orang rela ke salon yang mahal untuk mendapatkan perawatan terbaik untuk membuat wajah semakin putih maupun untuk di make up sedemikian rupa agar wajah terlihat lebih putih. Di jaman yang serba modern ini bukan menjadi hal yang feminim menggunakan make up, karena ternyata sekarang sudah banyak kaum pria yang menggunakan make up juga untuk membuat wajah terlihat lebih putih, menjaganya agar tidak terlihat berminyak dan lain-lain. Tetapi tetap penggunaan make up pada pria tidaklah sebanyak yang biasa dipergunakan kaum wanita. Disini menunjukkan bahwa tidak hanya wanita yang menginginkan tampil selalu tampak putih dan cantik, priapun ingin selalu tampil maksimal bahkan dengan perawatan yang tidak bisa dibilang murah.

Tetapi sebelum beranjak menggunakan produk-produk kimia yang bisa membuat kecenderungan atau bahkan memiliki efek samping yang kadang bisa berakibat fatal, kenapa tidak menggunakan cara alami untuk merawat kesehatan serta membuat wajah kita tampak lebih putih. Tentu sesuatu yang alami akan jauh lebih aman daripada menggunakan zat kimia yang entah apa saja efek sampingnya.

Menggunakan bahan alami sebagai salah satu cara memutihkan wajah tidaklah sulit dilakukan sendiri dirumah. Bahan yang mudah dicari disekitar kita menjadi salah satu kemudahan dari menggunakan bahan alami sebagai cara merawat wajah kita. Kita bisa menggunakan bahan alami ini sebagai masker maupun bisa mengkonsumsi bahan alami yang bisa membantu merawat serta membuat wajah lebih putih dari dalam.

Menggunakan Masker Wajah Alami, Masker wajah sudah sangat dikenal dari jaman dahulu untuk mendapatkan manfaat dari bahan alami langsung ke wajah kita. Memutihkan wajah menggunakan masker alami juga sangatlah aman dari efek samping, tetapi perlu diingat untuk tidak terlalu sering menggunakan masker ini, paling banyak hanya 2 kali dalam sehari.

apa saja bahan yang bisa digunakan sebagai masker alami?

1. Jeruk Lemon


Memutihkan Wajah Menggunakan Masker Jeruk Lemon
















Menggunakan Jeruk lemon sebagai masker wajah sudah tidak perlu diragukan lagi khasiatnya, buah yang kaya akan antioksidan serta vitamin C ini mampu dengan sangat cepat membuat wajah kita menjadi lebih putih. Bisa juga dibaca article saya sebelumnya Cara Memutihkan Wajah Secara Cepat Menggunakan Jeruk Lemon. Disana dibahas cara menggunakan masker serta bagaimana menggunakan masker jeruk lemon dengan mencampurkan bahan alami lain untuk mendapatkan hasil yang baik dalam memutihkan wajah.


2. Plain Yogurt


Memutihkan Wajah Menggunakan Masker Plain Yogurt




















Bahan Olahan dari Susu yang difermentasikan ini juga sangat baik untuk membuat wajah kita tampak lebih putih jika digunakan sebagai masker wajah. Kandungan asam laktat yang sangat membantu mengikis sel kulit mati pada wajah akan membuat wajah tampak lebih putih serta mengurangi kekusaman wajah kita. Kita bisa menggunakan Plain yogurt yang dijual di toko t erdekat, namun perlu diingat untuk mencari yogurt yang memiliki tekstur seperti foam dan terasa lembut. Bisa baca article Cara Memutihkan Wajah dengan Yogurt yang mana article saya sebelumnya ini sudah membahas secara terperinci kandungan yogurt serta cara menggunakannya sebagai masker wajah yang baik.


3. Madu Murni


Memutihkan Wajah Menggunakan Masker Madu





















Kumpulan sari bunga yang sering kita dapatkan dari sarang lebah ini juga sangat baik untuk membuah wajah kita tampak lebih putih. Sifat antiseptiknya juga mampu membantu untuk menghilangkan jerawat pada wajah, sekaligus menghilangkan bekas dari jerawat itu sendiri karena madu juga mampu membuat sel kulit pada wajah bergenerasi dengan baik sehingga menggantikan sel-sel kulit yang sudah mati dengan kulit baru yang lebih sehat dan tampak putih. 

Menggunakan madu murni sebagai masker sangatlah mudah, kita hanya perlu mengoleskan madu ke wajah secara merata dan diamkan selama 15 menit dan dibilas menggunakan air yang dingin atau hangat-hangat kuku, agar tidak merusak tekstur kulit wajah kita. Gunakan masker ini sekali dalam seminggu.

Bisa Juga Menggunakan madu dengan dicampur bahan alami lainnya sebagai masker. Campurkan masing-masing 1 sendok teh madu, 1 sendok teh perasan jeruk lemon, 1 sendok teh susu bubuk. Setelah merata bisa dioleskan keseluruh permukaan wajah dan didiamkan selama 15 menit. Sehabis itu bisa langsung dibilas menggunakan air dinging. Masker madu campuran ini bisa dilakukan 2 hari sekali, atau digunakan 1 hari sekali untuk mendapatkan hasil yang lebih maksimal.


Mengkonsumsi Makanan Bernutrisi, Selain menggunakan masker wajah untuk membuat wajah tampil lebih putih. Mengkonsumsi makanan yang bernutrisi juga sangat membantu agar tubuh mendapatkan asupan yang cukup untuk menjaga kesehatan serta senantiasa membantu memutihkan kulit kita dari dalam. Nutrisi makanan apa saja yang mampu memutihkan wajah dari dalam?

1. Antioksidan

Makanan yang kaya akan antioksidan akan sangat membantu sekali dalam menutrisi kulit kita agar selalu tampil makin putih. Kandungan antioksidan pada makanan akan sangat membantu melindungi wajah dari efek jahat radikal bebas, yang mana antioksidan ini sendiri akan mengurangi tingkat kekusaman kulit wajah kita. Antioksidan juga membantu dalam proses pembentukan sel kulit baru dan menjaganya dari proses penuaan dini, jadi secara sederhananya makanan yang mengandung antioksidan akan sangat membantu mengurangi kerutan pada wajah.

Makanan yang kaya akan antioksidan : Minyak Zaitun, Teh Hijau, Jeruk Lemon, Wortel, Brokoli, Bawang Putih, Strawberry, dsb

2. Vitamin C

Kandungan vitamin C pada makanan akan merangsang pertumbuhan kolagen pada kulit terutama pada wajah kita agar kelembaban wajah kita selalu terjaga. Vitamin C juga berperan penting dalam memutihkan wajah serta meregenerasi sel kulit yang mati, ini juga akan membantu menyamarkan bekas-bekas jerawat pada wajah kita.

Makanan yang kaya akan Vitamin C : Jeruk, Jeruk Lemon, Pepaya, Cabai, Nanas, Brokoli, Tomat, Lobak, Kiwi, dsb

3. Vitamin E

Makanan yang mengandung Vitamin E sangat dipercaya bisa mencerahkan wajah serta kulit kita. Sebenarnya manfaat yang lebih banyak dari vitamin E adalah memblokir dampak negatif dari sengatan sinar matahari serta radikal bebas. Vitamin E juga berperan penting dalam memproduksi sel-sel kulit baru yang nantinya akan membuat wajah tampak lebih putih, selain itu vitamin ini juga membantu meningkatkan jaringan ikat sehingga kulit senantiasa elastis, membantu mengurangi keriput serta mengencangkannya disaat yang bersamaan.

Makanan yang kaya akan Vitamin E : Almond, Bayam, Alpukat, Brokoli, Pepaya, Zaitun, dsb
[Continue reading...]

12 Manfaat Kunyit Untuk Kesehatan

- 0 comments
12 Manfaat Kunyit Untuk Kesehatan, Kunyit merupakan salah satu herbal yang sangat banyak sekali khasiatnya untuk kesehatan tubuh kita. Sudah sangat lama sekali kunyit ini dipergunakan sebagai bumbu memasak bahkan digunakan sebagai obat herbal yang khasiatnya luar bisa sekali. Untuk menemukannyapun di Indonesia tidaklah susah karena iklim yang cocok untuk tumbuhnya kunyit ini.

Manfaat Kunyit Untuk Kesehatan
Kunyit mengandung Kurkumin yang merupakan pewarna kuning alami ternyata sangat baik juga untuk kesehatan kita, kurkumin ini sangat kaya akan zat antioksidan yang baik untuk menangkal radikal bebas yang pada jaman seperti sekarang polusi udara semakin menghawatirkan. Kurkumin juga sangat kaya akan zat anti-flamasi atau dengan bahasa yang lebih sederhananya zat anti-flamasi ini merupakan zat yang membantu menyembuhkan peradangan. Kurkumin yang merupakan salah satu zat yang terkandung dalam kunyit ini ternyata juga mempunyai sifat anti kanker, yang mana tentu akan sangat baik jika dikonsumsi secara teratur untuk menekan sel-sel kanker yang rentan berkembang karena radikal bebas yang semakin membahayakan kian waktunya.

Penggunaan kunyit ini biasanya menggunakan 2 cara, yang pertama dengan mengoleskan kunyit yang sudah halus kepermukaan kulit yang gatal atau pada kulit yang mengalami luka, pengolesan kunyit ini juga bisa dilakukan di areal wajah jika menginginkan wajah yang putih dan bebas dari jerawat. Yang ke-dua dengan mengolahnya menjadi larutan atau jamu kunyit, ini biasa dilakukan untuk mendapatkan khasiat dari dalam serta menyembuhkan dari berbagai macam penyakit, cara pembuatannyapun sangatlah mudah.

Cara membuat jamu kunyit :
  1. Bersihkan 1/2 Kg kunyit dari tanah dan kotoran lainnya.
  2. Parutlah atau bisa juga dengan memblender kunyit yang sudah dibersihkan.
  3. Campurkan dengan 2 Liter air atau setara dengan 10 gelas.
  4. Rebuslah campuran kunyit ini hingga mendidih, bisa juga dengan menambahkan gula yang mana akan membantu meringankan rasa jamu kunyit.
  5. Setelah dingin, jamu kunyit ini bisa langsung dikonsumsi.
  6. Jika kita sakit, disarankan mengkonsumsi jamu kunyit ini 3 kali dalam sehari. Namun jika dalam kondisi yang sehat kita bisa mengkonsumsi jamu kunyit 1 kali sehari untuk menjaga kesehatan tubuh terutama organ pencernaan.
  7. Bisa ditambahkan 1 sendok madu saat mengkonsumsi jamu kunyit, jika dirasa tidak kuat dengan rasa dari kunyit itu sendiri. Tidak disarankan menggunakan gula karena kelebihan gula pada tubuh bisa menjadi penyakit baru nantinya.


Mencari kunyit di Indonesia sangatlah gampang, dan manfaat kunyit yang luar biasa ini membuat herbal alami satu ini sangat banyak dikonsumsi untuk menjaga kesehatan kita. Nah apa saja sih manfaat kunyit bagi tubuh kita?

1. Antiseptic Alami


Kunyit yang sangat baik menghilangkan kuman dan bakteri ini sangat membantu untuk menyembuhkan dan membersihkan luka luar maupun luka dalam. Hal ini yang membuat kunyit sangat disarankan untuk mengobati tifus, karena kunyit ini akan sangat membantu dalam menghilangkan bakteri-bakteri tifus yang berbahaya bagi usus kita, juga membantu dalam menyembuhkan luka pada perut yang disebabkan oleh peradangan dari bakteri tifus ini.

2. Menyembuhkan Luka


Kandungan pada kunyit ini membantu dalam menyembuhkan luka dan membantu menyembuhkan peradangan yang terjadi. Efek antisepticnya juga sangat membantu sekali saat mengoleskan kunyit ini ke luka kita, karena tentu akan aman dari infeksi.

3. Mencegah Kanker


Zat kurkumin yang banyak terkandung dalam kunyit ternyata juga menjadi zat pencegah kanker yang mana menekan perkembangan sintesis protein yang bisa berakibat tumbuhnya sel-sel kanker pada tubuh kita. Kandungan antioksidan pada kurkumin ini juga membantu menjaga kesehatan tubuh dari radikal bebas yang bisa membuat sel kanker bertumbuh.

4. Pembengkakan dan Peradangan Sendi


Kunyit mempunyai sifat anti-flamasi yang dapat membantu menyembuhkan peradangan pada sendi maupun hingga adanya pembengkakan. Gunakan kunyit ini dengan mengoleskan kunyit yang sudah dihaluskan ke bagian sendi ataupun pembengkakan secara merata seperti halnya kita menggunakan salep. Mengkonsumsi kunyit secara rutin juga akan sangat membantu dalam proses penyembuhan dari dalam dengan menutrisi sendi-sendi yang sakit agar tidak kaku dan mengurangi rasa sakitnya secara bersamaan.


5. Baik Untuk Lambung dan Usus


Mengkonsumsi kunyit secara teratur sangat sehat untuk lambung serta usus kita, selain bisa membantu membersihkan dari bakteri-bakteri yang membahayakan untuk keadaan perut kita. Kunyit ini juga membantu dalam mengurangi gas yang terdapat pada lambung maupun usus kita. Kunyit ini juga sangat membantu dalam produksi lendir dari lambung yang sangat penting untuk menjaga dinding lambung dari asam lambung yang sifatnya korosif.

6. Menyembuhkan Tifus


Orang yang sedang sakit tifus sangat disarankan untuk mengkonsumsi kunyit untuk menjaga kesehatan usus kita. Kunyit yang sangat baik untuk membersihkan bakteri dan menyembuhkan luka ini akan sangat membantu memerangi bakteri tifus yang meradang pada usus kita. Pada kasus yang parah, bakteri tifus bisa membuat usus kita terluka dan sangat membahayakan kesehatan, disinilah kunyit digunakan sebagai obat tifus yang efektif.

7. Menghilangkan Nyeri Saat Haid


Efek anti-flamasi yang terkandung pada kunyit ini juga membantu meredakan rasa sakit pada saat haid. Mengkonsumsi kunyit ini sendiri juga ternyata membantu dalam memperlancar haid yang kita alami.

8. Menyembuhkan Flu


Menggunakan kunyit sebagai penyembuh flu bisa dilakukan dengan membakar kunyit ini hingga mengeluarkan asap, dan menghirup asap ini secara perlahan. Asap dari kunyit ini juga bisa membantu dalam mengatasi hidung yang mampet, selain menghisap asap kunyit kita juga bisa mengkonsumsi kunyit secara teratur untuk meningkatkan daya tahan kita terhadap penyakit dan virus.

9. Memperlancar ASI


Selain dapat memperlancar asupan ASI untuk si kecil, mengkonsumsi kunyit secara rutin juga akan membantu para wanita terutama ibu-ibu agar terhindar dari kanker payudara yang sangat sering sekali menyerang wanita pada jaman sekarang. Banyaknya radikal bebas dan makanan yang tidak sehat dapat memicu tumbuhnya sel kanker ini, yang mana sangat berbahaya untuk kesehatan kita.

10. Menjaga Kesehatan Wajah


Kandungan Vitamin C yang sangat kaya pada kunyit sangat membantu dalam memutihkan wajah secara alami, selain memutihkan wajah vitamin ini juga sangat berperan penting dalam proses pembentukan sel-sel kulit baru yang membantu wajah tampak lebih cerah. Kunyit yang mempunyai sifat antiseptic juga sangat membantu dalam menghilangkan jerawat yang membandel pada wajah kita, kunyit yang membantu dalam regenerasi kulit baru ini juga akan sangat membantu menyamarkan bekas jerawat yang ada pada wajah kita.

11. Obat Gatel


Kunyit yang sangat terkenal dengan antisepticnya sangat membantu dalam mengatasi rasa gatal pada kulit yang sering kali diakibatkan karena banyaknya bakteri dan kuman yang bersarang di kulit kita, menggunakan olesan kunyit pada areal yang gatal juga membantu kita terhindar dari efek samping obat-obat gatal kimiawi yang sering kita temui di toko-toko. Mengoleskannya pada cacar air juga membantu penderita dari rasa gatal yang sering kali sangat mengganggu saat terkena cacar air, kunyitpun akan membantu dalam proses pengeringan dan menyamarkan bekas cacar air tersebut.

12. Obat Demam Berdarah


Sebenarnya obat demam berdarah belumlah ditemukan sampai sekarang, namun kunyit ini akan sangat membantu dalam meningkatkan trombosit kita yang mana akan membantu kita agar tidak sampai mengalami kritis saat terkena demam berdarah. Virus demam berdarah yang menyerang pembuluh darah juga senantiasa menekan jumlah trombosit pada darah kita, yang mana jika kandungan trombosit kita sangat rendah bisa berakibat mematikan. Disinilah peran kunyit sebagai obat alami yang membantu meningkatkan trombosit dan menjaga agar kita selamat dari penyakit demam berdarah.


Sekian manfaat luar biasa dari kunyit ini untuk kesehatan kita, selain manfaat yang sangat banyak bisa diperoleh untuk kesehatan, kunyit juga tidak menyebabkan efek samping. Jadi mengkonsumsi maupun mengoleskan kunyit ini ke tubuh kita sangatlah sehat dan sangat disaranka dilakukan secara rutin. semoga article Manfaat Kunyit Untuk Kesehatan ini berguna bagi para pembaca sekalian.
[Continue reading...]
 
Copyright © . Cara Memutihkan Wajah dan Menghilangkan Jerawat - Posts · Comments
Theme Template by BTDesigner · Powered by Blogger